Wisata Kuliner di Indonesia dengan resep masakan indonesia maupun mancanegara. Temukan ragam kuliner indonesia di www.kulineri.com

11 Makanan Yang Harus Dihindari Saat Diet dan Pantangan Diet

Artikel terkait : 11 Makanan Yang Harus Dihindari Saat Diet dan Pantangan Diet

11 Makanan Yang Harus Dihindari Saat Diet
11 Makanan Yang Harus Dihindari Saat Diet

11 Makanan Yang Harus Dihindari Saat Diet dan Pantangan Diet - Anda sedang berusaha untuk diet menurunkan berat badan? Artinya, anda perlu tahu apa - apa saja makanan yang bisa jadi membuat diet anda terancam gagal total karena kandungan - kandungan yang ada pada makanan tersebut.
Berikut ini adalah beberapa daftar makanan yang sebaiknya anda hindari ketika diet untuk menurunkan berat badan, selain karena dapat menyebabkan kegemukan, kebanyakan dari makanan-makanan ini ternyata tidak bertambah baik untuk kesehatan jangka panjang bila dikonsumsi terus meneruskan dalam waktu lama. Berikut adalah daftarnya:

Makanan Yang Harus Dihindari Saat Diet

1. Kentang goreng dan keripik kentang (French Fries dan Potato Chips)
Kentang beserta kulit nya sebenarnya baik dan sehat untuk dikonsumsi pelaku diet sebagai pengganti nasi sebagai Sumber karbohidrat. Tetapi, lain hal nya dengan kentang goreng (french fries) dan keripik kentang (potato chips). Kentang olahan ini, harus Dihindari untuk anda yang ingin diet menurunkan berat badan atau menjalani pola makan yang sehat karena kentang goreng dan keripik kentang tinggi akan kalori dan lemak tidak sehat yang dengan sangat mudah membuat anda kegemukan.
Saran kami, sebaiknya ganti kentang olahan ini menjadi konsumsi kentang yang di rebus karena lebih sehat, rendah lemak dan membuat anda lebih cepat kenyang.

2. Minuman kemasan bersoda dan mengandung pemanis
Minuman kemasan yang mengandung pemanis seperti soda kalengan atau Minuman teh/kopi/rasa buah dalam kemasan sangat tinggi akan kandungan gula. Kandungan gula yang tinggi tersebut dapat mengganggu Kesehatan seperti diabetes, selain itu Minuman kemasan dengan kadar gula yang tinggi sudah pasti tinggi kalori yang mana dengan mudah akan membuat anda kegemukan jika dikonsumsi terus menerus.
Kabar buruknya, minuman-minuman tersebut tidak akan membuat anda kenyang meski pun tinggi kalori karena otak tidak dapat menerjemahkan Minuman tersebut sebagai "makanan" yang membuat anda kenyang sehingga anda akan merasa lapar dan makan makanan lainnya. Kalori dari Minuman tersebut ditambah makanan lainnya akan menambah besar jumlah kalori yang anda konsumsi.
Saran kami, sebaiknya, ganti konsumsi Minuman kemasan yang mengandung gula tinggi anda dengan air putih atau jika anda tidak suka "rasa" dari air putih anda bisa mengkonsumsi infused water.
11 Makanan Yang Harus Dihindari Saat Diet

3. Roti tawar putih
Roti tawar putih yang terbuat dari tepung Terigu biasanya mengandung banyak gula tambahan pada proses pembuatan nya. Perpaduan Tepung Terigu dan gula yang tinggi indeks glikemik nya bisa dengan cepat menaikan gula darah anda sehingga anda lebih cepat lapar kembali dan menginginkan konsumsi tambahan porsi lebih banyak berupa karbohidrat atau makanan manis.
Saran kami, ganti roti tawar putih anda yang terbuat dari tepung Terigu menjadi roti gandum atau bahan baku lain yang lebih sehat.

4.Permen batangan
Permen batangan yang biasanya dibalut cokelat atau karamel seperti k*tkat, b*ngbeng, snick*r dan lainnya yang sejenis sangat tinggi akan kandungan gula dan minyak tambahan. Sayang nya, kalori yang tinggi pada jenis makanan ini ternyata berbanding terbalik dengan kandungan gizi nya yang sedikit.
Dengan kandungan gula yang sangat tinggi namun tidak mengenyangkan, dengan mengkonsumsinya secara impulsif anda akan merasa kekurangan makanan terus-menerus sehingga otak anda akan memberikan sinyal lapar dan memerintahkan anda untuk terus makan makanan manis atau karbohidrat lebih banyak agar anda merasa kenyang.
Saran kami, ganti camilan anda dengan buah-buahan atau segenggam kacang-kacangan panggang.

5.Jus buah dalam kemasan
Kaget? Ya, jus buah dalam kemasan yang biasa ada pada supermarket tidak sesehat yang anda bayangkan. Jus buah dalam kemasan, tinggi akan kandungan gula namun sedikit mengundang serat sehingga tidak baik untuk anda yang sedang melakukan diet.
Selain itu, komposisi buah asli pada jus dalam kemasan tidak sebanyak yang anda kira, kemungkinan hanya sekitar 50% dari total jumlah jus, selebihnya air, gula dan bahan tambahan seperti perasa, pengental atau pengawet.
Saran kami, makan buah dalam bentuk utuh agar serat yang anda butuh kan untuk diet terpenuhi. Jika anda berniat membuat jus sendiri di rumah, hindari penggunaan gula atau ganti dengan madu asli untuk perasa.

6. Kue
Berbagai macam jenis kue seperti pastries, cookies atau kue kering dan aneka cakes biasanya mengandung tepung Terigu dan gula yang tinggi sehingga jumlah kalori nya pun amat tinggi untuk sedikit camilan.
Seperti yang sudah di jelas kan sebelumnya, makanan dengan konsumsi gula yang tinggi harus anda hindari terutama jika anda memutuskan untuk diet agar gula darah anda tetap stabil dan tidak lapar terus menerus. Karena sayang nya, aneka macam kue tidak cukup mengenyangkan jika dibandingkan dengan kalori tinggi yang dikandungnya, juga beberapa jenis kue mengandung banyak lemak jenuh yang harus dihindari oleh pelaku diet.

7. Bir
Beberapa jenis Alkohol, terutama bir mengandung kalori yang sangat tinggi dibandingkan karbohidrat atau protein dengan jumlah yang setara.
Makanan dengan kalori yang tinggi sebaiknya dihindari untuk orang yang sedang melakukan diet untuk menurunkan berat badan.

8. Es krim
Es krim memang sangat lezat namun kebanyakan tidak cukup sehat untuk anda. Kenapa? Karena es krim mengandung banyak sekali gula dan tinggi kalori dan lemak. Mengkonsumsi sedikit es krim memang diperbolehkan, namun sulit untuk mengkonsumsi es krim dalam jumlah yang sedikit, disini lah letak bahayanya untuk keberlangsungan diet.
Jika anda benar-benar menginginkan es krim, buatlah sendiri menggunakan bahan-bahan yang sehat seperti yogurt rendah lemak dan buah-buahan. Hindari penggunaan gula berlebih agar diet anda tidak sia-sia. Jangan lupa untuk menyajikan porsi yang kecil untuk diri anda sendiri agar anda tidak terlalu banyak mengkonsumsi es krim.

9. Pizza dan Fast Food
Pizza adalah makanan cepat saji yang populer dan begitu banyak penggemarnya. Namun, untuk pelaku diet, sebaiknya hindari Pizza karena kalori nya luar biasa tinggi dan biasanya mengandung banyak sekali bahan tambahan berupa daging prosesan dan bambu atau saus dengan kandungan gula yang tinggi.
Jika anda begitu menginginkan Pizza, coba buat sendiri dengan bahan-bahan (dan saus) yang lebih sehat dan segar. Anda bisa mengontrol apa saja yang mungkin bisa anda konsumsi dan tidak sehingga kalori yang masuk tetap terkontrol.

10. Kopi tinggi kalori
Sebenarnya, kopi sangat baik untuk metabolisme dan pembakaran lemak dalam jangka pendek karena mengandung kafein.
Tapi, kopi tidak akan lagi membantu anda untuk diet jika sudah ditambah berbagai macam krim yang penuh dengan lemak jenuh dan gula yang banyak.
Kalori yang terkandung dalam kopi dengan campuran seperti itu sudah sama seperti anda mengkonsumsi sudah kalengan.
Jika anda penggemar kopi dan sedang berdiet maka pilih lah kopi hitam tanpa gula dan krim yang akan membantu anda mempercepat metabolisme dan membaca lemak. Boleh tambahan sedikit susu tanpa lemak namun jangan sekali - kali menambahkan gula pada kopi anda jika anda sedang berdiet.

11. Makanan bersantan dan berlemak tinggi
Makanan bersantan dan berlemak seperti gorengan, gulai, kari atau jeroan adalah salah satu makanan favorit orang Indonesia yang mudah sekali ditemui baik di rumah-rumah ataupun di restauran.
Makanan seperti ini sudah pasti harus anda hindari karena dapat dengan mudah mengikat berat badan anda.
Kurangi makanan yang diproses dengan cara digoreng terlebih deep fry, saran kami sebaiknya beralih lah ke makanan yang diproses dengan cara di panggang, disuruh atau di rebus agar mengurangi minyak pada makanan.

Sekian adalah informasi tentang makanan apa saja yang sebaiknya dihindari ketika anda memutuskan diet untuk menurunkan berat badan ataupun ingin mengubah pola makan menjadi lebih sehat.

Baca pula artikel tentang diet menurunkan berat badan :
Menu Makanan Untuk Diet Menurunkan Berat Badan (Rendah Kalori dan Tanpa Nasi Putih)
6 Makanan Pengganti Nasi Untuk Diet, Ibu Hamil dan Anak-Anak

Artikel 11 Makanan Yang Harus Dihindari Saat Diet dan Pantangan Diet di tulis oleh Kuliner Indonesia di www.kulineri.com

Terima kasih telah berkunjung di 11 Makanan Yang Harus Dihindari Saat Diet dan Pantangan Diet

Mendapat rating 4.5 Dari 10 ulasan - 2h 45min

Jae

Artikel Kuliner Indonesia | Resep Masakan Indonesia | Kuliner di Indonesia Lainnya :

Copyright © 2015 Kuliner Indonesia | Resep Masakan Indonesia | Kuliner di Indonesia